Tuesday, December 8, 2009

ikan dalam akuarium

tempat baru. asik juga untuk duduk-duduk. anget.

pertama aku di sini, aku melihat segerombolan anak-anak SMA yang sedang berbahagia karena mereka baru saja menyelesaikan ujian nasional.
kemudian aku melihat ke sebelah kiri, seorang laki-laki dan seorang perempuan tengah asik menikmati sebatang rokok mereka dengan teh panas.

tempatnya masih masih sepi ya, apa karena masih baru?

wah mereka datang lagi...
segerombolan anak-anak SMA itu membawa formulir SNMPTN. mereka sudah lama tidak terlihat.
wah, aku melihat dua orang yang kemarin menikmati rokoknya sedang berpegangan tangan. apakah mereka berpacaran?

hujan. dingin ya hari ini
eh mereka datang lagi, kok mereka dikuncir banyak ya? terus kenapa yang datang hanya setengahnya?
oh mereka udah kuliah ya? sebagian dari mereka di luar kota.
aku pasti akan kangen denger selotehan mereka...


aduh gerah banget hari ini....
eh pasangan itu datang hari ini. wow. perut si perempuan membesar...
mereka udah suami isteri ya?
aku ikut bahagia deh liatnya.. tapi tumben kok mereka duduknya berjarak? bertengkar?
eh kok cowoknya kasar?
mereka bertengkar?
kasian perempuannya. kan lagi hamil...


ih segerombolan anak-anak sma eh kuliah itu datang lagi. tapi kenapa cuma dua orang.


suami isteri itu enggak pernah datang lagi. aku kangen melihat mereka...


anak-anak kuliah itu kemana ya? kok cuma berdua. semakin sepi ya?
eh ngapain tuh mereka mendekat????
suara mereka semakin jelas. apa? mereka ngomong apa???apa?
"Hey, lebih enak jadi ikan ini ya?"

kamu enggak tau gimana terkungkungnya aku wahai manusia...
cobalah bersyukur dengan apa yang ada...aku juga ingin seperti kalian bisa bermain dan bercanda...aku juga ingin seperti kalian punya pasangan hidup yang tetap dan bisa menemanimu...
tapi aku bersyukur menajdi seekor ikan yang walaupun hanya bisa melihat kalian dari kaca ini, aku tetap bisa merasakan nikmat dari Nya.

.ikan dalam akuarium.